Sabtu, 22 September 2012

TIK

TIK ( Teknologi Informatika dan Komputer )

1.          Sebutkan peralatan yang dibutuhkan untuk koneksi internet ke telepon ?
Jawab :
-              Komputer
-              Modem
-              Telepon
-              Software aplikasi internet
-              Berlangganan ke penyedia jasa internet ( ISP )

2.          Apakah yang dimaksud dengan e-mail serta sebut dan jelaskan etika penggunaan e-mail ?
Jawab :
·             E-mail adalah singkatan dari electronic mail, yaitu suatu metode atau cara untuk mengirimkan pesan (surat), menyimpannya (storing), dan meneruskannya (forwading) ke alamat e-mail yang lain melalui media elektronik (internet atau intranet). E-mail juga sering disebut atau disingkat sebagai ratel, surel atau surat-e, pos elektronik (pos-el), serta ejaan indonesia imel, merupakan sarana kirim mengirim surat melalui jalur internet. Dengan fasilitas ini kita bisa mengirim atau menerima e-mail dari dan ke pengguna internet di seluruh dunia.


·             Etika penggunaan e-mail, yaitu :
1.          Jangan mengirim terlalu besar (lebih dari 512 Kb)
2.          Jangan mengirim lanjut (forward) e-mail tanpa berpikir kegunaan bagi orang yang dituju
3.          Selalu isi kolom subjek, jangan dibiarkan kosong
4.          Jangan menggunakan kapital, karena dikira berteriak
5.          Gunakan kata-kata dengan santun

Tidak ada komentar:

Posting Komentar